Koramil 404-02/Prabumulih Bedah Rumah Bapak Rasikin

WASPADA NEWS

PRABUMULIH – Program Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RLTH) yang dilaksanakan oleh Kodim 404-02/Prabumulih terus berlanjut.

Danramil 404-02/Prabumulih Kapten Arm Broto S mengatakan, bahwa kegiatan bedah rumah hasil dari zakat anggota Kodim 404-02/Prabumulih ini merupakan kegiatan program Kodim 404-02/Prabumulih yang terus-menerus dilakukan. 

Dalam acara peletakan batu pertama bedah rumah ini juga dihadiri oleh Camat Prabumulih Barat, Ketua RW, tokoh masyarakat, tokoh agama serta undangan lainya di Kelurahan Muara Dua Kecamatan Prabumulih Timur Selasa (28/01/2020).

Selanjutnya Kapten Broto menuturkan, bedah rumah tidak layak huni ini diperuntukkan bagi masyarakat yang kurang mampu dengan kebutuhan keuangan. 

“Salah satunya rumah milik Bapak Rasikin yang memiliki 2 orang anak dengan pekerjaan buruh bangunan, yang mana rumahnya yang pertama di bangun untuk pembangunan masjid,” jelasnya.

Masih kata Broto, ini sebagai bentuk kepedulian prajurit kepada sesama, pihaknya mengadakan program Zakat Prajurit dengan kesepakatan bersama. Kami menyisihkan 2,5 persen dari penghasilan, dari hasil zakat prajurit.

Danramil menambahkan, pihaknya menargetkan rumah milik Rasikin selesai dalam jangka waktu 1 bulan namanya. Selain itu dipilihnya rumah Rasikin melalui proses yang tepat. Mengingat, Rasikin rumahnya memang dinilai tidak layak huni.

“Bapak Rasikin ini seorang imam di masjid dekat rumahnya. Sebenarnya dia punya rumah, tapi lahannya dihibahkan untuk buat masjid. Jadi dia pindah rumah, tapi tidak layak huni. Makanya kita sepakat membangunkan rumah baru buat Bapak Rasikin,” ungkapnya.

Sementara Rasikin saat diwawancarai mengatakan, sangat berterima kasih kepada bapak-bapak TNI yang mau membangunkan rumahnya. “Alhamdulillah, terima kasih banyak kepada Bapak Dandim dan Danramil serta prajurit TNI yang telah membangunkan rumahnya. Nantinya kalau sudah selesai akan saya rawat dan jaga sebaik mungkin. Semoga Allah membalas kebaikan bapak-bapak semua,” terangnya.

Terpisah, Camat Prabumulih Timur Joni Panhar mengucapkan terima kasih atas program bedah rumah yang digulirkan oleh Kodim 404-02/Prabumulih, semoga makin jaya dan maju bersama masyarakat.

“Kita doakan semoga amal ibadah para prajurit TNI dan PNS di lingkungan Kodim 404-02/Prabumulih diberikan keberkahan oleh Allah SWT serta diberikan kelancaran dalam rizkinya,” pungkasnya. (Angkasa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *